Menu


Protes Kepada Majelis Hakim, Pihak Ferdy Sambo Akui Keberatan Karena Sidang Disiarkan Live, Ketua Hakim: Itu di Luar Kewenangan Kami

Protes Kepada Majelis Hakim, Pihak Ferdy Sambo Akui Keberatan Karena Sidang Disiarkan Live, Ketua Hakim: Itu di Luar Kewenangan Kami

Kredit Foto: Tangkapan layar KompasTV

Pihak penasihat hukum Ferdy Sambo pun mencoba meluruskan nota keberatan yang mereka sampaikan kepada pihak Majelis Hakim.

“Perlu kami tegaskan bahwa kami tidak keberatan dengan siaran live,” ujar Arman Hanis.

Arman pun mengatakan ia lebih keberatan karena adanya tumpeng tindih yang pihaknya temukan terkait jalannya persidangan.

“Kami temukan bahwa apabila rekan atau saudara Jaksa Penuntut Umum yang menanyakan, suaranya diperdengarkan, akan tetapi apabila tim penasihat hukum yang menanyakan kepada saksi, itu suaranya dibisukan, Yang Mulia,” ucap Arman.

Baca Juga: Ckckck, Susi ART Disoraki Habis-Habisan Gegara Lakukan Hal Ini Dengan Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo Begitu Tiba di Ruang Persidangan

Lantas, Arman pun meminta agar media bisa memberikan kesempatan yang sama kepada pihak penasihat hukum.

“Jadi kami mohon untuk asas peradilan yang berimbang, kami diberikan kesempatan yang sama dan seluas-luasnya,” katanya.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman