Menu


Muswil PWM Jatim Usai Digelar, Khofifah Sanjung Sederet Pencapaian Generasi Muhammadiyah

Muswil PWM Jatim Usai Digelar, Khofifah Sanjung Sederet Pencapaian Generasi Muhammadiyah

Kredit Foto: Republika

Menurutnya, dalam upaya memajukan kehidupan bangsa dan negara maka IPM menjadi bagian yang sangat penting untuk terus dijadikan tolak ukur.

“Apakah pendidikan kita makin maju dan  berkembang? Apakah layanan kesehatan kita makin berkualitas dan berkemajuan? Apakah layanan ekonomi masyarakat juga makin berkembang ?,” tutur Gubernur Khofifah.

Lebih lanjut Gubernur Khofifah mengatakan, peran Muhammadiyah tidak hanya berhasil mendukung peningkatan IPM di Jatim. Melainkan juga menguatan IPM bagi anak-anak Pekerja Migran Indonesia (PMI).

Baca Juga: Elektabilitas Ganjar Lebih Tinggi Dibandingkan Puan, Pengamat: Megawati Tidak Perhatikan Survei

Pihaknya pun menceritakan kunjungan kerjanyanya beberapa waktu lalu di Malaysia, ia melihat kontribusi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang telah mengirimkan mahasiswa KKN untuk mengajar di sanggar-sanggar belajar bagi anak-anak keluarga PMI di Malaysia.

“Secara khusus saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh Rektor Universitas Muhammadiyah se-Jatim khususnya Rektor Universitas Muhammadiyah Malang yang secara kontinyu mengirimkan mahasiswa KKN kesana. Karena disana masih ada yang berumur 15 tahun tapi tidak bisa membaca dan menulis. Mereka butuh pendidikan,” katanya

Baca Juga: Ingin Dapatkan Suara Rakyat Jawa Timur, Pengamat: Anies Perlu Khofifah

Dihadapan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Ia juga secara khusus meminta izin agar ada kebijakan secara nasional yang memungkinkan mahasiswa Universitas  Muhammadiyah bisa melaksanakan KKN sebagai pendidik di Malaysia.

“Insya Allah akan sangat membantu proses untuk bisa memberikan pendidikan bagi mereka. Jadi proses ini berjalan sampai kelas 6 berarti sama dengan kejar paket a, dan 3 tahun berikutnya setara dengan Kejar Paket B, namun saat ini masih belum ada akses untuk masuk pada kejar paket C,” jelasnya.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman