Menu


Tips Agar Tak Mengantuk Saat Salat Subuh Menurut Ustaz Adi Hidayat

Tips Agar Tak Mengantuk Saat Salat Subuh Menurut Ustaz Adi Hidayat

Kredit Foto: Freepik/Rawpixel

Konten Jatim, Jakarta -

Ustaz Adi Hidayat mengatakan bahwa salah satu faktor seseorang kesulitan bangun pagi atau merasa tidak segar ketika hendak salat subuh adalah karena manajemen waktu.

Biasanya, orang-orang yang kesulitan ini pun dikatakan terlalu sibuk dengan aktivitas mereka yang padat sehingga Ustaz Adi menyarankan untuk menata lagi aktivitas sehari-hari.

Dengan mengatur waktu yang tepat untuk beristirahat dan kapan waktu yang tepat untuk beraktivitas dengan padat, kita dapat membuat bangun dengan tubuh yang segar di pagi hari.

Baca Juga: Bukan Cuma Karena Niat, Ini Alasan Sulit Bangun dan Mengantuk Saat Salat Subuh

“Direncanakan dari awal bangun jam berapa, aktivitas disesuaikan. Misal yang tadinya siang terlalu banyak aktivitas, dicek kembali mana yang betul-betul aktivitas pokok, yang lainnya istirahat,” kata Ustaz Adi.

Ustaz Adi pun menyarankan kita untuk lebih banyak beraktivitas di siang hari dibandingkan dengan malam hari karena malam hari adalah waktu yang tepat untuk beristirahat.

Tampilkan Semua Halaman