Menu


Drama Pencak Silat di SEA Games 2023: Emas Indonesia Berkurang

Drama Pencak Silat di SEA Games 2023: Emas Indonesia Berkurang

Kredit Foto: Antara/M Agung Rajasa

Konten Jatim, Depok -

Cabang olahraga (cabor) pencak silat dalam SEA Games 2023 di Phnom Penh, Kamboja resmi berakhir pada Rabu (10/5/2023). 22 nomor yang diperlombakan dalam bela diri khas Indonesia ini dan Indonesia berhasil keluar jadi juara umum dengan perolehan 9 emas, 6 perak dan 1 perunggu.

Catatan ini jauh lebih baik dari perolehan SEA Games 2022 di Hanoi, Vietnam. Meskipun begitu, keberhasilan Indonesia dalam cabor ini sempat dinodai oleh sejumlah drama dan kontroversi yang beberapa kali merugikan para atlet Indonesia.

Berikut drama yang terjadi dalam cabor pencak silat di SEA Games 2023 yang merugikan Indonesia mengutip Suara.com dan beberapa sumber lain pada Kamis (11/5/2023).

Baca Juga: Profil Safira Dwi Meilani, Pesilat yang Dicurangi di SEA Games 2023

Drama Pencak Silat di SEA Games 2023

Didiskualifikasi Padahal Tidak Langgar Aturan

Pesilat putri Indonesia, Safira Dwi Meilani yang bertanding dalam nomor tanding kelas B 50-55 kg putri sempat didiskualifikasi hanya beberapa detik sebelum laga usai. Dirinya dianggap telah melanggar peraturan yang tidak memperbolehkan atlet untuk berteriak kesakitan. 

Padahal, Safira Dwi Meilani tidak melakukan itu. Ini bisa dilihat dari tayangan ulang yang menunjukan meskipun dirinya berbalik badan dan meringis sakit, Safira Dwi Meilani tidak berteriak kesakitan. Keputusan kontroversial ini hampir memakan medali emas baginya.

Perjalanan Safira Dwi Meilani dalam turnamen ini sebenarnya berjalan mulus. Namun, di final melawan pesilat putri Vietnam, Nguyễn Hoàng Hồng, dirinya memperoleh keputusan kontroversial dari wasit dan bahkan sempat memperoleh medali perak.

Baca Juga: Kontroversi Bulu Tangkis di SEA Games 2023 yang Bisa Rugikan Indonesia

Setelah memperoleh keputusan tersebut, pesilat putri ini menangis kecewa karena emas sudah di depan mata. Pada akhirnya tim Indonesia mengajukan banding ke pihak wasit dan diterima. Safira Dwi Meilani berbagi emas dengan Nguyễn Hoàng Hồng dan berhasil menjadi salah satu dari 9 peraih medali emas dalam cabor silat.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman