Menu


Heboh Dibahas, Apakah Bisa Mudik Meskipun Covid-19 Naik Lagi?

Heboh Dibahas, Apakah Bisa Mudik Meskipun Covid-19 Naik Lagi?

Kredit Foto: Antara/Muhammad Iqbal

Konten Jatim, Depok -

Pada Selasa (11/4/2023), masyarakat Indonesia dikejutkan dengan kembali meningkatnya kasus Covid-19. Angka pasien positif Covid-19 melonjak menjadi 944 kasus. Padahal, sejak awal 2023, kasus harian Covid-19 di Indonesia “konsisten” berada di angka 400-500 kasus.

Hal ini semakin diperbincangkan lantaran kenaikan kasus Covid-19 terjadi jelang lebaran. Pada periode ini, masyarakat tentunya berharap agar mereka tidak terpapar Covid-19 karena banyak dari mereka yang ingin pulang ke kampung halaman.

Dengan kenyataan yang ada saat ini, apakah masyarakat bisa mudik meskipun Covid-19 naik lagi? Begini penjelasannya menyadur Suara.com pada Jumat (14/4/2023).

Baca Juga: Capai 944 Kasus Sehari, Apa Penyebab Kasus Covid-19 Naik Lagi?

Apakah Bisa Mudik Meskipun Covid-19 Naik Lagi?

Jawaban singkat dari pertanyaan di atas adalah ya, calon pemudik tentunya masih diperkenankan untuk mudik ke kampung halaman meskipun kasus Covid-19 kembali meningkat dalam beberapa hari ke belakang.

Tetapi, tentunya harus ada persiapan yang dilakukan oleh para pemudik. Dijelaskan oleh Direktorat Jenderal (Dirjen) Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Lucia Rizka Andalucia kalau mereka yang ingin mudik wajib melakukan antigen.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman