Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, Saut Situmorang, mengaku ditegur karena melaporkan Ketua KPK, Firli Bahuri, atas dugaan pelanggaran etik ke Dewan Pengawas atau Dewas.
Melihat hal ini, pengamat politik, Rocky Gerung merasa heran mengapa Dewan Pengawas KPK terlihat seperti takut dan tunduk terhadap kekuasaan Firli Bahuri. Dia pun mengibaratkannya seperti malaikat yang tidak bisa menegur iblis.
Baca Juga: Rocky Gerung: Nasib Firli di KPK akan Berakhir Tragis
"Ini kesempatan Pak Firli untuk menyatakan ' ok saya mundur karena ada kasus pidana pada saya'. Itu akan membuat Firli dapat kembali integritasnya," jelas Rocky dalam kanal Youtube Rocky Gerung Official.
Rocky mengatakan bahwa polemik ini akan padam jika Firli mau lengser dari jabatannya secara sukarela. Jika tidak, maka akan memperlihatkan bahwa Firli diberi perintah oleh pihak istana untuk mempertahankan posisinya.
"Dewas ini kayak orang nggak ada otak, kan dia justru paham ada masalah etik walaupun samar-samar tapi karena nggak bisa diucapkan oleh publik atau media massa nggak bisa masalah etisnya mustinya dia yang berinisiatif mempersoalkan masalah etis," tegasnya.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan