Menu


Rocky Gerung: Nasib Firli di KPK akan Berakhir Tragis

Rocky Gerung: Nasib Firli di KPK akan Berakhir Tragis

Kredit Foto: Instagram/Rocky Gerung

Konten Jatim, Jakarta -

Publik dikejutkan dengan kabar Ketua KPK Firli Bahuri diduga membocorkan dokumen penyidikan korupsi terkait tunjangan kinerja (tukin) Kementerian ESDM. 

Pengamat politik, Rocky Gerung, menganggap bahwa nasib Firli di KPK akan berakhir tragis. Hal ini dikarenakan permasalahan bocornya dokumen dengan memunculkan bukti yang menyudutkannya membuat Firli sangat berpotensi untuk dipidanakan.

Baca Juga: Imbas Copot Brigjen Endar, Dewas Bakal Periksa Pimpinan KPK Hari Ini

"Firli nggak bisa menghindar dari aspek pidana karena ini soal dokumen ada bukti-bukti tentang percakapan," ujar Rocky dalam kanal Youtube Rocky Gerung Official.

Rocky juga menilai bahwa selama ini Firli bisa mengamankan posisinya di KPK karena adanya pihak di balik layar berkekuatan besar yang mampu mendukungnya meski telah sering melanggar kode etik selama berada di posisi tersebut.

"Sekarang kekuasaan itu melemah dan kita tau bahwa kekuasaan tertinggi pasti perintah tidak langsung dari Jokowi. Jokowi mungkin mulai merasa bahwa aduh ini bahaya kalau dia terus memihak Pak Firli," terangnya.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman