”Yang jelas, Pak JK mengusulkan kriteria cawapres,” ungkap mantan ketua Fraksi Partai Nasdem DPR RI tersebut.
Ali menegaskan, partai-partai Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang terdiri atas Nasdem, PKS, dan Demokrat akan merumuskannya.
”Nanti Mas Anies yang akan memutuskan,” paparnya.
Baca Juga: Soal Bisikan Cawapres dari JK buat Anies, Mardani Ali Sera: Usulan Itu Layak Dipertimbangkan
Sementara itu, pengamat politik Ahmad Khoirul Umam menuturkan, elektabilitas Anies cukup kuat di wilayah Sumatera, Jawa Barat, Banten, DKI Jakarta, dan Jogjakarta. Namun, elektabilitas Anies memang masih tertinggal di Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Menurut Umam, untuk menang dalam pilpres, capres harus memenangkan suara di Jawa Tengah dan Jawa Timur. ”Yang memiliki populasi daftar pemilih tetap (DPT) besar secara nasional,” ucapnya. Untuk bisa meningkatkan elektabilitas Anies di Jawa Tengah dan Jawa Timur, lanjut dia, salah satu solusinya adalah tokoh cawapres dari segmen Nahdlatul Ulama.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan