Ketika melihat momen keduanya di panggung yang sama, Rocky meyakini bahwa Megawati tetap tak nyaman berada di satu panggung yang sama dengan Luhut.
“Jadi kalau kita anggap itu pertemuan yang seolah-olah akrab, kita mesti kasih catatan apakah pertemuan itu muncul karena ada semacam toleransi atau rekonsiliasi itu,” jelas Rocky.
Sementara itu, sederet tokoh hadir dalam acara HUT ke-9 UU Desa yang digelar di Gelora Bung Karno (GBK) pada Minggu (19/03/2023).
Baca Juga: Megawati Pesan Pilih Pemimpin seperti Jokowi, Pegiat Medsos: Hanya Ganjar yang Identik
Acara itu membuat Megawati berada di satu panggung yang sama dengan Luhut dan sejumlah tokoh politik ternama lainnya.
Meski tak berdekatan, Megawati dan Luhut berada di satu baris yang sama dan hanya dipisahkan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024