Menu


Modus Prabowo Masuk ke Kabinet Jokowi Dianggap Salah Langkah, Saeful Zaman: Pendukungnya Hengkang Karena Dikhianati

Modus Prabowo Masuk ke Kabinet Jokowi Dianggap Salah Langkah, Saeful Zaman: Pendukungnya Hengkang Karena Dikhianati

Kredit Foto: YouTube/Saeful Zaman

 

“Barangkali harapannya, Prabowo masuk ke pemerintahan, pemilihan yang lain terjaga, ditambah dengan pemilih Jokowi,” kata Saeful dikutip KontenJatim dari kanal YouTube pribadinya pada Jumat (10/03/2023).

Sayangnya, apa yang Prabowo harapkan tidak sesuai dengan keinginan. Selain tak bisa menggenggam para pendukung Jokowi, Prabowo pun kehilangan pendukungnya sendiri.

“Ternyata, pemilih Jokowi enggan beralih ke Prabowo, yang pendukung sebelumnya, ya, hengkang karena merasa dikhianati,” ujarnya.

Menurut Saeful, Prabowo sudah jelas akan ditinggalkan banyak pihak, baik dari sisi pendukungnya, maupun sisi pendukung Jokowi.

Baca Juga: Duet Ideal, Prabowo-Ganjar Berpotensi Menang di 2024

Pasalnya, sedari awal Prabowo menyatakan bahwa dirinya adalah oposisi pemerintah, tetapi pada akhirnya ia memilih jalan yang sama dengan Jokowi.

“Logikanya saja, Prabowo kuat karena oposisi, kemudian batal oposisinya ketika bergabung dengan kekuasaan. Yang pro oposisi ya jelas hengkang,” ucapnya.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman