Penulis sekaligus pegiat media sosial Iqbal Aji Daryono menceritakan kengeriannya saat ditugaskan ke daerah konflik dengan jaringan teroris bahkan masuk lingkup internasional di daerah Poso, Sulawesi Tengah.
Lokasi yang di datangi tersebut adalah sebuah kampung d Gunung Biru bernama Taman Jeka.
"Kita disuruh turun kesana. Awalnya sempat jiper karena disana teroris masih aktif-aktifnya," ujar Iqbal sebagaimana Konten Jatim kutip dari Podcast Deddy Corbuzier, Selasa (28/6/2022).
"Ada satu kampung yakni Taman Jeka, itu awalnya saya pikir taman yang dibikin Pak Jusuf Kalla ternyata bukan, hahaha," tuturnya kembali.
Iqbal pun mengaku saat ke Taman Jeka, dirinya merasakan kengerian. Bahkan sebelum berangkat, Kapolsek setempat menanyakan apakah Iqbal berani atau tidak.
BACA JUGA: Baru Dua Hari Viral, Kenapa Polisi Gercep Banget Tetapkan 6 Tersangka dalam Promo Miras Holywings?
Bahkan diakui Iqbal akibat tempat dan lokasinya yang mengerikan, Polantas yang mengemudikan mobil sampai gemetar dan wajahnya pucat.
Penulis buku berjudul Berjuang di Sudut-Sudut yang Tak Terliput itu pun mengingat kembali kejadian yang membuatnya bergidik. Menurut Iqbal, kampung tersebut merupakan "kawah candradimuka"-nya para teroris.
Namun Iqbal menekankan Taman Jeka bukan tempat pelatihan teroris melainkan lebih kepada doktrinasi ideologis teroris.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024