Menu


Ungkap Kekurangan JIS untuk Piala Dunia U-17, Menteri Basuki Sebut Rumput Juga Harus Diganti

Ungkap Kekurangan JIS untuk Piala Dunia U-17, Menteri Basuki Sebut Rumput Juga Harus Diganti

Kredit Foto: Twitter/@maspiyuaja

Konten Jatim, Jakarta -

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengungkapkan bahwa rumput pada Jakarta International Stadium (JIS) harus diganti.

Hal tersebut perlu dilakukan agar JIS memenuhi standar FIFA untuk gelaran Piala Dunia U-17 2023. Rumput yang ada saat ini belum memenuhi standar FIFA setelah dilakukan penilaian oleh ahlinya.

Baca Juga: Loyalis Anies Klaim JIS Penuhi Standar FIFA, Pendukung Jokowi: Sudah Banyak Keluhan, Masih Ngotot Cari Pembenaran

"Salah satu yang utama adalah rumput. Kondisi rumput sekarang menurut evaluasi ahlinya, yang juga mengevaluasi 22 stadion termasuk yang memasang rumput GBK untuk Asian Games, jelas tidak masuk dalam standar FIFA kalau dengan kondisi sekarang," kata Basuki, mengutip Suara.com, Selasa (4/7/2023).

"Namun ada solusinya. Kita akan ganti semua rumput tersebut, sesuai dengan ahlinya beliau. Pak Kamal sebagai ahli agronomi untuk rumput di stadion. Menurut beliau, harus diganti kalau mau 3 bulan bisa dipakai," tambahnya.

Basuki menjelaskan rumput sekarang tidak bisa menggelar laga Piala Dunia U-17 2023. Untuk jangka panjangnya, rumput harus diganti agar ke depannya bisa menggelar pertandingan internasional.

"Itu jangka pendek saja. Nanti kalau jangka panjangnya mungkin harus diubah rumputnya. Jadi itu salah satu rumput yang sekarang tidak dapat memenuhi kriteria FIFA sesuai dengan pengalaman beliau. Itu akan diganti dengan rumput yang lain untuk bisa dipakai U-17," jelasnya.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.