Menu


Dianggap Sosok Menyeramkan oleh Publik, Prabowo Akui Belajar dari Jokowi Supaya Tidak Seram Lagi

Dianggap Sosok Menyeramkan oleh Publik, Prabowo Akui Belajar dari Jokowi Supaya Tidak Seram Lagi

Kredit Foto: Instagram/Jokowi

"Saya belajar dari Pak Jokowi yang mengalahkan saya, berarti itu guru yang hebat. Ya sudah santai saja," ujarnya.

Dengan bekal itu, Prabowo optimis dalam menghadapi Pilpres 2024. Ia yakin bisa mengalahkan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan yang bakal menjadi kompetitornya.

Prabowo lalu blak-blakan, sebenarnya berharap Ganjar mau menjadi cawapresnya pada Pilpres 2024. Dengan duet itu, Prabowo yakin kemenangan akan lebih mudah diraih. Namun, tidak tercapai kesepakatan dengan PDI Perjuangan (PDIP), partai tempat Ganjar bernaung.

Baca Juga: Said Didu: Kok Ada Sih Presiden yang Mau Melanjutkan Warisan Jokowi

Mengenai Cawapres, Prabowo menyatakan masih menimbang dengan cermat sosok yang bakal menjadi pendampingnya itu. Sejumlah nama yang sudah muncul menjadi pertimbangan bagi dirinya sebelum menentukan pilihan. 

Seperti Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, Menteri Koordinator Politik, Hukum dan HAM Menko Mahfud MD, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, hingga Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

"Kalau saya lihat, enam-enamnya putra-putri terbaik bangsa Indonesia. Masing-masing dengan bidangnya, dengan latar belakangnya. Saya lihat, I can work with all of them,” tandas Prabowo.

Baca Juga: Kala Jokowi Hampir Tolak Beri Pidato Sambutan di Acara PAN Karena Isu Piala Dunia U-20

Perubahan sikap Prabowo ini terlihat juga dari cara komunikasinya di media sosial. Prabowo banyak mengunggah hal-hal informal dan humanis dalam akun Instagram pribadinya. Beberapa kali Prabowo mengunggah foto saat kulineran atau saat menyapa masyarakat.

Pada Hari Raya Idul Adha kemarin misalnya, usai Salat Id di Stadion Gelora Mandalamukti Bersatu, Bandung, Prabowo menampilkan menu sarapannya. Seperti aneka gorengan mulai dari ayam, tahu, dan tempe. Ada pula pete, lalapan dan sambal merah yang melengkapinya.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Rakyat Merdeka.