Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Benny K Harman, mengomentari kabar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang memproses penyelidikan Kementerian Pertanian (Kementan).
Anggota DPR ini mendukung langkah KPK jika memang betul-betul ingin memberantas korupsi.
Baca Juga: Dugaan Korupsi di Kementan yang Seret Menteri NasDem, Denny Indrayana: KPK Memukul Koalisi Perubahan
“Apa betul berita ini? Luar biasa KPK. Jika niatnya memang benar-benar untuk berantas korupsi, kita dukung penuh langkah KPK,” katanya, mengutip fajar.co.id, Kamis (15/6/2023).
Dia berharap agar KPK akuntabel dan tidak diskriminatif dalam memberantas korupsi.
"Namun KPK dalam memberantas korupsi harus akuntabel, tidak diskriminatif, tidak tebang pilih. Jangan terus dari kubu oposisi yang dicari dan dikejar," jelasnya.
Sebelumnya, KPK membenarkan penyelidikan kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian.
"Sejauh ini yang kami ketahui benar tahap proses permintaan keterangan kepada sejumlah pihak atas dugaan korupsi di Kementan RI," kata Jubir KPK Ali Fikri.
Baca Juga: Tanggapi Rencana Pertemuan Puan-AHY, Pengamat: Untungkan PDIP, Rugikan Demokrat
Dikatakan, penyelidikan itu sebagai tindak lanjut laporan masyarakat yang diterima KPK.
"Ini sebagai tindak lanjut laporan masyarakat yang diterima KPK shg kemudian KPK tindaklanjuti pada proses penegakan hukum," kata Ali Fikri.
Ali Fikri menegaskan, pihaknya belum bisa memberikan banyak keterangan karena masih dalam proses penyelidikan.
"Karena masih pada proses penyelidikan tentu tdk bisa kami sampaikan lebih lanjut. Segera kami sampaikan perkembangannya," tandasnya.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO