Peristiwa membanggakan kembali terjadi di kancah olahraga regional, di mana kontingen Indonesia mampu jadi juara umum ASEAN Para Games 2023 yang diselenggarakan di Phnom Penh, Kamboja mulai dari Sabtu (3/6/2023) dan berakhir pada Jumat (9/6/2023).
Ini menjadi kali keempat Indonesia berhasil memperoleh titel juara umum dan merupakan kali ketiga di mana Indonesia berhasil menjadi juara umum kompetisi olahraga bagi penyandang disabilitas se-Asia Tenggara.
Terdapat beberapa fakta menarik terkait keberhasilan Indonesia yang jadi juara umum ASEAN Para Games 2023. Berikut pembahasannya mengutip beberapa sumber.
Baca Juga: 5 Cabor dengan Emas Terbanyak SEA Games 2023: Sumbang 31 dari 87 Emas!
Indonesia Juara Umum ASEAN Para Games 2023
1. Kontingen Terbesar ke-2
Dalam ajang ini, Indonesia mengirimkan 268 atlet yang siap bertanding di berbagai cabang olahraga (cabor). Jumlah tersebut menjadikan Indonesia sebagai negara ke-2 yang paling banyak mengutus atlet ke ASEAN Para Games 2023.
268 atlet yang diutus oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo ini bahkan lebih banyak dari tuan rumah Kamboja yang “hanya” mengirim 252 atlet. Kontingen terbesar sendiri datang dari Thailand yang mengutus 304 atlet.
Baca Juga: Daftar Atlet Pencetak Rekor di SEA Games 2023. Siapa Saja Mereka?
2. Target Emas dan Realisasi
Kemenpora sendiri sejatinya menargetkan 130 emas bagi kontingen ASEAN Para Games 2023. Jumlah tersebut sedikit di bawah perolehan emas yang diperoleh para atlet dalam pagelaran ASEAN Para Games 2022 lalu, namun diprediksi mampu mempertahankan titel juara umum.
Nyatanya, per artikel dipublikasikan, kontingen Indonesia berhasil memperoleh 159 emas, cukup jauh dari perkiraan awal. Target yang diberikan Menpora sendiri sudah terlampaui sejak Kamis (8/6/2023) pagi dan jauh melampaui Thailand yang mengumpulkan 126 emas.
Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan