Peristiwa tawuran bukanlah sesuatu yang jarang ditemukan di Indonesia. Sayangnya, kejadian seperti ini nampaknya terlalu sering terjadi, acap kali disebabkan karena perselisihan 2 kubu yang tidak bisa diselesaikan dengan kepala dingin.
Terbaru, pada Minggu (4/6/2023), terdapat insiden tawuran yang berlangsung di Jalan Taman Siswa, Yogyakarta. Peristiwa tawuran ini melibatkan 2 belah pihak, yakni Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) dan kelompok suporter pendukung klub PSIM Yogyakarta, Brajamusti.
Ini bukan kali pertama wilayah Yogyakarta menemukan masyarakatnya terlibat tawuran. Pada 2023 ini, sudah ada beberapa tawuran yang mayoritas diinisiasi oleh pelajar. Bahkan, ada tawuran yang terjadi di bulan Ramadan.
Baca Juga: 4 Fakta Tawuran di Taman Siswa Yogyakarta: 352 Orang Diamankan
Mengutip beberapa sumber berbeda pada Senin (5/6/2023), berikut beberapa peristiwa tawuran di Yogyakarta yang berlangsung pada 2023 ini.
Tawuran di Yogyakarta Tahun 2023
1. Tawuran di Kulon Progo
Hampir 1 bulan memasuki 2023, tepatnya pada 29 Januari 2023, beredar luas peristiwa tawuran yang melibatkan 2 kelompok remaja. Saksi mata menyebutkan kalau ada puluhan, hampir menyentuh ratusan pelajar usia SMA yang terlibat dalam tawuran ini.
Mereka melihat banyak motor yang membawa orang lain berkendara ke satu titik, diduga menjadi lokasi perkelahian. Beruntungnya, aparat kepolisian sudah mengamankan anak-anak ini.
Baca Juga: Jadi Capres, PDIP Yogya Sebut Ganjar Figur Tepat Lanjutkan Kepemimpinan Nasional
2. Tawuran di Klaten
Meskipun tidak spesifik terjadi di Yogyakarta, tawuran ini melibatkan remaja asal Yogyakarta. Berlangsung pada 4 Maret 2023, sekitar 20-an remaja yang berasal dari Klaten dan Yogyakarta terlibat baku hantam yang bermula karena salah paham ketika berpapasan.
Akibatnya, 6 orang terluka dan 2 orang dilarikan ke rumah sakit. Polisi juga menyebut ada pengaruh alkohol yang melandasi kesalahpahaman antara 2 kelompok remaja ini.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO