Menu


Cawapres Pendamping Anies Akan Diumumkan Paling Lambat 16 Juli

Cawapres Pendamping Anies Akan Diumumkan Paling Lambat 16 Juli

Kredit Foto: Instagram/Anies Baswedan

Konten Jatim, Jakarta -

Dalam waktu dekat, calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Anies Baswedan akan diumumkan. Bahkan Anies Baswedan sendiri yang akan mengumumkannya. 

Sosok cawapres Anies Baswedan disebut sudah meruncing ke satu nama. Hal ini setelah dilakukan diskusi antara tiga petinggi di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yakni Ketum NasDem, PKS dan Demokrat.

Baca Juga: Usaha Moeldoko Ambi Alih Demokrat Jadi Pintu Masuk Pemakzulan Jokowi, Denny Indrayana: DPR Harus Mengajukan Hak Angket

Hasil keputusan itu diungkap oleh Ketua DPP NasDem Willy Aditya. Menurut Willy, setelah mendapatkan satu nama, Anies juga memiliki tugas tersendiri untuk menyampaikan hasil dari pertemuan itu kepada para pimpinan partai.

"Cawapres sudah kita putuskan di Tim Delapan, jadi satu nama dan kemarin Mas Anies ke Pacitan untuk menyampaikan hasil Tim Delapan ke Pak SBY dan Mas AHY, hari ini ke Pak Surya Paloh, nanti ke Presiden PKS dan Habib Salim," ujar Willy, mengutip Suara.com, Minggu (4/6/2023).

Hanya saja, Willy belum merinci dan menyampaikan nama tersebut kepada publik saat ini. Kata dia, Anies sendirilah yang akan mengumumkannya dalam beberapa waktu ke depan.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.