Banyaknya kabar anggota Partai Nasional Demokrat (NasDem) yang mundur setelah Gubernur Anies Baswedan diusung rupanya tak membuat partai tersebut gentar.
Bahkan setelah kader paling berpengaruh di Bali, Niluh Djelantik, memilih untuk mundur, NasDem tetap mengklaim bahwa mati 1 tumbuh 1000.
Pernyataan ini rupanya benar dirasakan oleh NasDem jika dilihat dari informasi yang dibagikan oleh salah satu pengguna sosial media Twitter.
“WOW! Anies effect mulai dirasakan Partai @NasDem, 3.601 Kader Partai Nasdem Kini Bertambah. Netizen: Keluarnya Niluh Djelantik dan Beberapa Kader Lain Engga Ngefek,” tulis akun @abu_waras.
Tak hanya soal kader yang bertambah, hal lain pun dirasakan effect-nya oleh Partai NasDem, yakni suara masyarakat.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024