Menu


Nasib Koalisi Anies: AHY akan Hengkang Jika Pilih Khofifah

Nasib Koalisi Anies: AHY akan Hengkang Jika Pilih Khofifah

Kredit Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya

Konten Jatim, Jakarta -

Keinginan Partai Demokrat agar Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi pendamping Anies Baswedan tak memunculkan respons positif dari mitra koalisi. NasDem dan PKS menargetkan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menjadi pendamping Anies. Jika kedua parpol ini terus berpihak pada Khofifah, apakah AHY dan Demokrat akan hengkang? Jika Demokrat balik badan, Koalisi Perubahan bisa bubar di tengah jalan.  

Saat ini, bursa cawapres Anies memang sudah mengerucut pada 3 nama. Ketum Demokrat AHY masuk dalam 3 nama itu bersama Khofifah dan eks Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher). Namun, posisi AHY hanya di urutan kedua.  

Baca Juga: Muda dan Berprestasi, Mardani PKS Sebut AHY Masuk Top List Cawapres Anies Baswedan

Lantas siapa yang teratas? Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menuturkan, di internal partainya, Khofifah jadi cawapres terfavorit. Peluang eks Mensos itu untuk jadi cawapres Anies sangat besar. Alasannya, sosok pemimpin perempuan seperti Khofifah dianggap akan mampu menggaet pemilih dari kaum Ibu-ibu. 

Apalagi, basis massa pendukung Khofifah di Jawa Timur, dianggap mampu mendongkrak elektabilitas Anies. Sekaligus membuka daya tarik Anies kepada kalangan Nahdlatul Ulama (NU). "Khofifah banyak dibincangkan di internal," kata Mardani.

Sedangkan Aher dipertimbangkan sebagai bakal cawapres Anies, karena sudah terbukti mampu terpilih dua kali dalam Pilgub Jawa Barat. Hal itu dinilai menjadi kelebihan, disamping segudang prestasi yang dimilikinya. 

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Rakyat Merdeka.