Menu


Elektabilitas Ganjar Meroket, Posisi Prabowo Terancam

Elektabilitas Ganjar Meroket, Posisi Prabowo Terancam

Kredit Foto: Instagram/Prabowo Subianto

Konten Jatim, Jakarta -

Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) kembali mengumumkan hasil perolehan hasil survei terkait elektabilitas tokoh-tokoh yang berpotensi maju dalam Pilpres 2024 mendatang.

Dalam hasil survei SMRC, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menunjukkan hasil yang baik, padahal sebelumnya sempat menurun drasti karena permasalahan Timnas Israel.

Namun, berbanding terbalik dengan survei Ganjar, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto justru mengalami penurunan elektabilitas.

Baca Juga: Partai Hanura Dukung Ganjar Gegara Ada Jokowi di PDIP

Dari hasil survei terbaru yang dilakukan 25-28 April lalu, Direktur Riset SMRC, Deni Irvana menyampaikan, elektabilitas Ganjar mengalami penguatan usai dideklarasikan sebagai calon presiden menjadi 20,8 persen, sedangkan Prabowo turun menjadi 15,8 persen.

Menurut dia, dinamika elektabilitas Ganjar Pranowo dan Prabowo berbanding terbalik.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Akurat.