Pengamat Politik Rocky Gerung menyebut bahwa sebenarnya kasus E-KTP yang menyeret nama Ganjar Pranowo jauh lebih berat daripada kasus Formula E.
Hal tersebut dikarenakan proses hukum kasus E-KTP telah menetapkan sejumlah terdakwa termasuk mantan Ketua DPR Setya Novanto.
Sementara itu, kasus Formula E yang disebut-sebut melibatkan mantan gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan masih di ranah perbincangan publik dan belum ditetapkan tersangkanya. Kendati demikian, KPK dirumorkan akan segera menaikkan status kasus tersebut.
“Ini kasus Formula, E-KTP atau formula E, yang lebih berat kasus formula E-KTP,” ujar Rocky dikutip lewat kanal YouTube Rocky Gerung Official, mengutip fajar.co.id, Senin (1/5/2023).
“Sebetulnya udah berkali-kali nyangkut pada si tersangka yaitu Ganjar yang udah ada kesaksian dari setia Novanto atau siapa saksi di situ yang menunjukkan bahwa ya itu 100 berapa 100.000 dolar ditolak tapi dia minta 500.000 dolar,” tambahnya.
Oleh karena itu, Rocky menilai kasus Formula E memang dibuat untuk menghalangi pencalonan Anies dan bukannya menyelamatkan uang negara.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO