4. Prabowo Subianto
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto juga dikatakan menjadi sosok yang bisa mendampingi Ganjar Pranowo. Namun, sosok Menteri Pertahanan tersebut belum tentu ingin dijadikan cawapres. Terlebih, Partai Gerindra amat mendukungnya sebagai capres.
Baca Juga: Ganjar Diprediksi Akan Gandeng Cawapres dari Kelompok Islam
5. Kader PDIP Lainnya
Beberapa kader PDIP lain macam Ketua DPP PDIP Puan Maharani atau Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sempat diisukan menjadi cawapres Ganjar Pranowo. PDIP memang mendapat hak untuk mencalonkan capres-cawapres dari tubuh partai karena memenuhi presidential threshold.
Tetapi, pengusungan keduanya masih berupa rumor, mengingat Puan Maharani sendiri sudah menjadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar Pranowo dan Gibran Rakabuming masih dianggap terlalu hijau untuk menjadi cawapres.
Baca Juga: Analisa Pengamat: Ganjar Bakal Gaet Cawapres dari Kalangan NU
6. Nama-Nama Lain
Presiden Joko Widodo alias Jokowi sempat menyinggung beberapa nama yang dianggap cocok untuk menjadi cawapres Ganjar Pranowo, meskipun lagi-lagi masih sebatas rumor.
Beberapa nama yang dimaksud oleh Jokowi adalah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO