Menu


PPP Dukung Ganjar, PAN dan Golkar Justru Condong ke Prabowo Subianto

PPP Dukung Ganjar, PAN dan Golkar Justru Condong ke Prabowo Subianto

Kredit Foto: ANTARA/M Risyal Hidayat

PPP Resmi Usung Ganjar

PPP secara resmi mengumumkan nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (bacapres) yang diusung di Pilpres 2024. Nama itu diumumkan berdasarkan hasil rapat pimpinan nasional (Rapimnas) yang sebelumnya digelar oleh PPP.

Pengumuman itu disampaikan langsung oleh Plt Ketua Umum DPP PPP M Mardiono di Kediamannya di Sleman, Yogyakarta, Rabu (26/4/2023).

Baca Juga: Skenario PPP, Usung Ganjar dan Jadikan Sandiaga Cawapres

“Setelah melalui musyawarah dan diskusi mendalam dan mengucapkan Bismillah PPP meutuskan bapak haji Ganjar Pranowo SH Mip sebagai calon presiden RI pada pemilihan umum 2024 yang akan datang,” kata Mardiono.

Menurutnya, keputusan ini diambil usai pihaknya melaksanakan beberapa kegiatan partai selama tiga hari dilanjutkan dengan rapat pimpinan nasional dari 23 sampai 25 April 2023.

Nama Ganjar bukan lah nama baru buat PPP, pasalnya PPP pernah mendukung Ganjar juga sebagai Gubernur Jawa Tengah di Pilkada Jawa Tengah. Bersamaan dengan pasangannya kala itu yakni Taj Yasin.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.