Menu


Romahurmuziy: Ganjar Adalah Sosok Familiar bagi PPP

Romahurmuziy: Ganjar Adalah Sosok Familiar bagi PPP

Kredit Foto: Instagram/Muhammad Romahurmuzy

"Tentang arah PPP setelah ini, Plt Ketua Umum segera mengadakan Rapat DPP pada hari Senin, 24 April 2023 mendatang, di Yogyakarta, sekaligus open house di kediaman beliau di kawasan Jalan Kaliurang," ujarnya.

Saat menggelar open house di kediamannya di Kabupaten Sleman, DIY, Senin, Plt Ketum PPP Mardiono menyebut, banyak pendukung PPP arus bawah yang mendukung Ganjar Pranowo. 

Baca Juga: Berpotensi Jadi Duet Terkuat di Pilpres 2024, Prabowo Dianggap Paling Cocok untuk Ganjar

"Tentu itu (setelah pengumuman Megawati) nanti akan berkembang dinamis. Ya karena memang tentu rekan-rekan media akan banyak yang meliput selama enam bulan lalu, itu banyak arus bawah kami bahkan sudah ada yang secara langsung mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar," kata Mardiono di sela-sela open house di kediamannya di Sleman, DIY, Senin (24/4/2023). 

Selain itu, Mardiono juga menyebut bahwa melalui surat usulan melalui DPP agar bisa mendukung Ganjar. "Banyak yang sudah menyuarakan itu," ujar Mardiono.

Menurutnya, Ganjar sudah menjadi keluarga besar PPP mengingat Gubernur Jawa Tengah tersebut juga berpasangan dengan PPP. "Pak Ganjar itu kan sudah seperti keluarga besar PPP karena selama ini di Jawa Tengah itu berpasangan dengan PPP, dan dulu ketika kita berpasangan dengan Pak Ganjar Pranowo itu adalah hasil istikharah," jelasnya. 

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Republika.