Menu


Persiapan PDIP Usung Ganjar Sudah 90 Persen, Trah Soekarno Semakin Terancam

Persiapan PDIP Usung Ganjar Sudah 90 Persen, Trah Soekarno Semakin Terancam

Kredit Foto: Antara

Jika sudah begitu, Ray menilai potensi Puan kekinian untuk diusung PDIP sebagai capres atau cawapres sangat kecil. Puan justru disarankan bisa menjadi ketua DPR RI kembali di periode berikutnya.

"Jadi mbak Puan, wassalam, ya kan, mungkin jadi ketua DPR lagi di masa yang akan datang, bagus juga, nggak apa-apa," pungkasnya.

Sebelumnya, Politisi PDI Perjuangan (PDIP), Aria Bima mengungkap isi pertemuan Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputeri dengan Fraksi PDIP DPR RI yang digelar secara tertutup di Sekolah Partai PDIP, Jakarta Selatan, Sabtu 8 April 2023 lalu.

Baca Juga: Bak Magnet Koalisi Besar, Bujuk Prabowo Jadi Cawapres Ganjar Dinilai Bakal Rumit Bukan Kepalang

Aria menyebut dalam pertemuan tersebut Megawati menegaskan kembali kepada semua anak buahnya terutama yang ada di DPR RI mengenai soal pencapresan dari PDIP merupakan kewenangan ketua umum. Menurutnya para kader diminta saja untuk turun ke bawah.

"Ibu menegaskan semua yang menyangkut capres-capresan adalah urusan ketua umum, kamu turun dan turun, apalagi dalam suasana Ramadhan dan Idul Fitri, nanti harus banyak menyapa rakyat, harus menyampaikan ke masyarakat menempuh jalan ideologi," kata Aria di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (13/4/2023).

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.