Menu


Loyalis Ganjar Yakin Anies Bakal Usung Politik Identitas Kalau Maju Jadi Capres

Loyalis Ganjar Yakin Anies Bakal Usung Politik Identitas Kalau Maju Jadi Capres

Kredit Foto: Tangkapan layar dari YouTube Cokro TV

Konten Jatim, Surabaya -

Pegiat media sosial dan loyalis Ganjar Pranowo, Ade Armando menilai bakal calon presiden (Capres) usungan Koalisi Perubahan, Anies Baswedan bakal mengusung politik identitas jika benar-benar maju di Pilpres 2024.

Hal itu ia sampaikan di sejumlah kesempatan saat berjumpa dengan wartawan maupun melalui cuitan di Twitter pribadinya.

Baca Juga: Lakukan Banyak Pelanggaran, Firli Bahuri Harus Dicopot dari KPK

“Wartawan bertanya apakah politik identitas akan kembali digunakan pada Pemilu 2024, dan itulah jawaban saya. Kalau anies maju di pilpres 2024, pasti akan ada politik identitas,” ujar Ade, dikutip dari kanal YouTube Cokro TV, Jumat (14/4/2023).

Sebaliknya, kata Ade, jika Mantan Gubernur DKI Jakarta itu tak maju sebagai Capres, maka tak ada satu pun kandidat yang menggunakan politik identitas.

“Misalnya saja kalau yang maju Prabowo, Puan Maharani, Airlangga Hartarto, dan Ganjar Pranowo, Ini adalah jawab yang dilandasi akal sehat plus dengan melacak jejak politik identitas politik di masa lalu,” ungkap Ade.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman