Baginya, tak masalah jika akhirnya ditempatkan di komisi lain. Sebab, dirinya tetap bisa melaksanakan tujuan awalnya menjadi anggota dewan, yakni memberantas praktik korupsi di DPR.
"Pada intinya, salah satu hal yang akan saya lakukan adalah membongkar korupsi di DPR. Karena praktik-praktik korupsi di DPR sudah luar biasa menurut saya. Dan kita terus menerus membiarkannya," ujarnya.
Baca Juga: Dituding Politisasi Masjid, Anies Baswedan: Orang Berkerumun di Luar Kendali Saya
Ade bakal mencoba peruntungan untuk menjadi anggota dewan dengan maju dari daerah pemilihan (Dapil) Jakarta II yang meliputi wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Luar Negeri.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO