Menu


Irma Hutabarat: Batak Kristen Tidak Bisa Dicap Teroris...

Irma Hutabarat: Batak Kristen Tidak Bisa Dicap Teroris...

Kredit Foto: Instagram/@irmahutabaratofficial

Irma mengaku dirinya sendiri sempat didoakan oleh salah satu kelompok masyarakat muslim dalam sebuah tahlilan.

"Alhamdulillah," ujar dia.

Irma sendiri merupakan seorang nasrani yang getol membela keluarga Yosua dalam pengusutan kasus ini.

Baca Juga: Mengacu ke Cerita Tukang Kebun, Keterangan Komnas Perempuan soal Yosua yang Melecehkan dan Mengancam Putri Candrawathi Bisa Jadi Benar

"Jadi bagaimana orang mendoakan dari hati karena saya percaya nih, kenapa kita bersatu dalam kebaikan. Air mata mamaknya Yosua (Rosti Simanjuntak) itu menggerakan 'satgas surga', bukan satgassus Merah Putih lagi," lanjut Irma.

"Satgas Surga itu bergerak ketika dia (Rosti) meraung dan air matanya jatuh sebagai orang yang paling menderita, paling teraniaya, dan paling terzalimi ketika anaknya pulang dalam keadaan mati dan penuh dengan luka."

"Tangisannya itu menembus langit dalam arti yang spiritual sehingga menembus batas (sekat agama, suku, strata sosial). Jadi, menembus hati orang yang masih punya nurani," pungkas dia.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman