Menu


Makan Sahur Ketika Hendak Berpuasa Akan Membawa Keberkahan

Makan Sahur Ketika Hendak Berpuasa Akan Membawa Keberkahan

Kredit Foto: Pexels/Monstera

 

Sahur sendiri bukanlah sebuah kewajiban, tetapi Ustaz Hanan mengingatkan kita betapa pentingnya keberkahan di dalam sahur itu sendiri.

Maka dari itu, jika kita bisa melakukan sahur, akan lebih baik bagi kita untuk sahur.

“Ketika nabi mengatakan di dalam sahur itu ada keberkahan, maka makan sahur itu bukan hanya soal apakah kita mampu bertahan untuk berpuasa dengan sahur atau tanpa sahur,” kata Ustaz Hanan.

Baca Juga: Apa Saja Keberkahan Sahur? Ini Penjelasan Ustadz Firanda Andirja

Ustaz Hanan Attaki pun menjelaskan bahwa maksud dari kata barokah adalah kebaikan di dalam sahur itu sendiri.

“(Dengan sahur, red) kita ingin mendapatkan kebaikan-kebaikan yang Allah simpan di dalam waktu sahur karena kalimat barokah di dalam bahasa Arab artinya bertambahnya kebaikan,” ujarnya.

Tampilkan Semua Halaman