Hasil survei terbaru Lembaga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan, kualifikasi Ganjar Pranowo sebagai calon presiden mengalami penurunan signifikan dalam dua bulan terakhir.
Dari hasil survei LSI menyebutkan, elektabilitas Ganjar Pranowo turun sebesar 8,1 persen, yaitu dari 35 persen pada bulan Februari 2023 menjadi 26,9 persen pada April 2023.
Baca Juga: Berharap Tumbangkan Koalisi Lawan, Eros Djarot Sodorkan Pasangan Ganjar-Mahfud MD di Pilpres 2024
Menanggapi hal tersebut, Direktur Eksekutif Indo Barometer M. Qodari mengatakan, turunnya elektabilitas Ganjar sudah ia prediksi sebelumnya dan terkonfirmasi dengan data survei terbaru LSI.
Dikatakan Qodari, turunnya elektabilitas Ganjar secara signifikan karena pernyataannya menolak Timnas Israel yang berujung pada batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
Sebab, Qodari melihat pernyataan Ganjar tidak hanya bertolak belakang dengan sikap Presiden Jokowi, tetapi juga dengan sikap masyarakat Indonesia secara keseluruhan.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024