Menu


Diserang Warganet karena Tolak Timnas Israel, Ganjar Pranowo: Risiko dari Pilihan

Diserang Warganet karena Tolak Timnas Israel, Ganjar Pranowo: Risiko dari Pilihan

Kredit Foto: Twitter/Ganjar Pranowo

Konten Jatim, Jakarta -

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo secara terang-terangan menolak kehadiran Timnas Israel di Indonesia yang berlaga untuk Piala Dunia U-20 2023.

Meski keputusannya tidak populer dan tidak cari aman, bahkan berujung caci maki, Ganjar tetap tegak lurus dan tidak menarik ucapannya.

Baca Juga: Tak Menyesal Depak Timnas Israel, Hasto: Bung Karno dan Institusi Tolak Penjajahan

Setelah FIFA resmi mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20, Instagram Ganjar langsung diserbu lebih dari 277 ribu komentar.

Warganet meluapkan kecewa dengan statement Ganjar yang menolak keras timnas Israel bermain di wilayah kekuasaannya.

Merasa jadi bulan-bulanan warganet, Ganjar angkat bicara. Kader PDI Perjuangan (PDIP) itu tegaskan perjuangan melawan intoleransi, radikalisme dan terorisme adalah komitmen yang tak pernah putus.

Perjuangan tersebut, sambung Ganjar, dilaksanakan dengan cara dan strategi yang bervariasi. Bisa lewat pendidikan, seminar, diplomasi atau bahkan cara lain yang mungkin tidak populer di mata masyarakat.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.