Menu


Kelengkapan Dokumen Perbaikan Sudah Tercapai, Verifikasi Prima Dipercepat Jadi 5 Hari

Kelengkapan Dokumen Perbaikan Sudah Tercapai, Verifikasi Prima Dipercepat Jadi 5 Hari

Kredit Foto: Warta Ekonomi/Andi Aliev

Konten Jatim, Jakarta -

Partai Rakyat Adil dan Makmur (Prima) akan kembali menjalankan verifikasi administrasi (vermin) di 34 kabupaten dan kota pada Rabu (29/3). Jika sudah dinyatakan lolos vermin, Prima akan bisa melakukan verifikasi faktual (verfak).

Komisioner KPU Idham Holik men­gatakan, verifikasi administrasi (vermin) Prima merupakan tindak lanjut dari dokumen perbaikan persyaratan pendaf­taran partai politik (parpol) yang telah diserahkan pada Selasa (28/3). Verifikasi administrasi membutuhkan waktu kurang lebih 5 hari.

Baca Juga: Kembali Diverifikasi KPU, Prima Akan Tunggu Nasibnya di Bulan April

“Hari (Rabu, 29/3) KPU bersama KPU provinsi dan kabupaten/kota melakukan verifikasi administrasi sebagai tindak lan­jut dari dokumen perbaikan persyaratan pendaftaran partai politik (calon peserta Pemilu 2024) dari Partai Prima,” ujar Idham di Gedung KPU, kemarin.

Idham mengatakan, jika Prima berha­sil memenuhi syarat administrasi, maka Prima harus mengikuti tahapan verifikasi faktual (verfak). Kata dia, setelah lulus verfak, Prima dinyatakan sah sebagai peserta Pemilu 2024.

“Verifikasi faktual langsung dilakukan setelah lolos verifikasi administrasi,” ujarnya.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Rakyat Merdeka.