Menu


Sentil Ganjar dan Koster Terkait Isu Timnas Israel, Gibran: Kenapa Tidak dari Awal Protesnya?

Sentil Ganjar dan Koster Terkait Isu Timnas Israel, Gibran: Kenapa Tidak dari Awal Protesnya?

Kredit Foto: Instagram/Gibran Rakabuming Raka

Konten Jatim, Jakarta -

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengecam sejumlah tokoh daerah yang menentang kedatangan Tim Nasional (Timnas) Israel meski sebelumnya telah menandatangani jaminan pemerintah. 

Menurutnya, penandatanganan itu menjadi tidak perlu jika ujung-ujungnya para kepala daerah ini mengecam kedatangan Timnas Israel yang merupakan salah satu peserta dari Piala Dunia U-20 itu sendiri.

Baca Juga: Gubernur dan Elit PDIP Kecam Timnas Israel, Pengamat Sebut agar Umat Islam Bersimpati

"Ngapain mereka tanda tangan kalau ujung ujungnya seperti itu," kata Gibran ketika ditemui di Balai Kota Solo, Selasa (28/3/20

Selain itu, Gibran mengatakan bahwa sebelumnya setiap kepala daerah yang menjadi tuan rumah gelaran tersebut sudah sudah menandatangani government guarantee. Gibran menegaskan pihaknya berkomitmen karena telah dipilih sebagai salah satu daerah yang akan digunakan sebagai venue dan direncanakan sebagai final.

"(Untuk tuan rumah sudah tanda tangan kesepakatan?) Heem. Kan aku wis tanda tangan kewajibannya seperti apa. Nek aku sih, komitmen apa yang saya tanda tangan kan di perjanjian itu saya komitmen," tegasnya.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.