Menu


Anggap Oposisi Sangat Diperlukan oleh Pemerintah, Rocky Gerung: Pak Luhut Keliru!

Anggap Oposisi Sangat Diperlukan oleh Pemerintah, Rocky Gerung: Pak Luhut Keliru!

Kredit Foto: Instagram/Rocky Gerung

Konten Jatim, Jakarta -

Pernyataan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan yang meminta orang di luar pemerintah untuk tidak banyak berbicara tengah menjadi sorotan.

Salah satu pihak yang ikut menyoroti pernyataan tersebut adalah Pengamat Politik Rocky Gerung. Dalam forum bersama Jurnalis Senior Hersubeno Arief, keduanya mengkritisi pernyataan tersebut.

Hersubeno sempat menyatakan bahwa Luhut lupa dengan banyaknya aspek di dalam demokrasi yang sebenarnya sudah berada di dalam demokrasi itu sendiri. Aspek-aspek ini sendiri mencakup kebebasan berpendapat dan adanya kelompok oposisi.

Baca Juga: Luhut Minta Orang di Luar Pemerintah Enggak Banyak Omong, Rocky Gerung: Ngaco Tuh!

Rocky Gerung membenarkan pernyataan tersebut. Menurutnya, Luhut hanya berpatok dengan satu hal saja, tetapi melupakan adanya pihak luar yang lebih penting perannya.

“Itu kelemahan Pak Luhut, dia masih berpikir bahwa semua hal ada satu pintu untuk mempersoalkan,” ujar Rocky dikutip dari kanal YouTube-nya pada Rabu (29/03/2023).

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman