Menu


Minta Orang di Luar Pemerintah Tidak Banyak Omong, Luhut Disamakan dengan Generasi ‘Kolot’

Minta Orang di Luar Pemerintah Tidak Banyak Omong, Luhut Disamakan dengan Generasi ‘Kolot’

Kredit Foto: Instagram/Luhut Binsar Pandjaitan

Konten Jatim, Jakarta -

Jurnalis Senior Hersubeno Arief mengadakan forum bersama Pengamat Politik Rocky Gerung untuk membahas pernyataan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan yang tengah banyak dibicarakan.

Dalam forum yang diunggah di kanal YouTube Rocky Gerung pada Rabu (29/03/2023) itu, Hersubeno menyoroti pernyataan Luhut yang meminta orang di luar pemerintah untuk tidak banyak berbicara.

Menurutnya, pernyataan ini begitu menarik karena mengacu pada prinsip demokrasi, pernyataannya ini jelas dapat menimbulkan kontroversi.

Baca Juga: Luhut Minta Orang di Luar Pemerintah Enggak Banyak Omong, Rocky Gerung: Ngaco Tuh!

Hersubeno pun menyamakan demokrasi dengan gadget. Menurutnya, pola pikir Luhut yang tergolong sebagai generasi tua sangat terlihat jika diibaratkan dengan pembelian gadget.

“Generasi tua itu, termasuk saja Pak Luhut dan kita (Hersubeno dan Rocky, red) sebenarnya, itu bisa membeli gadget yang mahal, tetapi kita menggunakannya fitur yang terbatas gitu, sementara yang generasi muda itu fiturnya dia beli gadget yang murah, tapi dia bisa ngoprek (menggali lebih dalam, red) itu,” kata Hersubeno.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman