Umat Islam di Indonesia cukup familiar dengan istilah “imsak”. Arti kata imsak sering dikaitkan dengan waktu di mana seseorang harus berhenti makan dan bersiap melakukan salat subuh. Namun, ternyata hal tersebut merupakan salah kaprah.
Beredar video tentang dakwah Ustadz Adi Hidayat yang diunggah ke YouTube, dikutip pada Sabtu (25/3/2023). Dijelaskan kalau sebenarnya hal tersebut adalah kesalahpahaman dari memahami makna hadits Nabi Muhammad SAW.
Dirinya menjelaskan kalau banyak orang yang tidak memahami konteks hadits secara luas, sehingga mereka juga pada akhirnya gagal paham soal maksud yang disampaikan oleh Rasulullah SAW. Hadits tersebut pada dasarnya berbunyi untuk tidak menghentikan makan sahur jika mendengar adzan Bilal bin Rabah, muadzin paling terkenal di masa itu.
Hal tersebut berbuntut panjang dan menyebabkan salah kaprah yang pada akhirnya membuat orang berpikir untuk berhenti sahur saat imsak. Padahal, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan kalau arti “imsak” itu sama dengan “puasa”.
“Apa bahasa Arabnya Puasa? Shiyam. Apa nama lain dari shiyam? Imsak. Imsak artinya puasa. Imsak artinya nahan. Jadi kalau adzan sudah berbunyi, adzan sudah tiba, maka waktunya untuk ;imsak,,” terang Ustadz Adi Hidayat.