Elektabilitas Prabowo Subianto terlihat terus berada di papan atas di mata Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. Terlebih, ada pernyataan yang dianggap dukungan kepada Prabowo untuk nyapres.
Ia juga melihat antusias masyarakat yang masih sangat tinggi ketika Prabowo berkunjung ke banyak wilayah. Hal tersebut patut disyukuri sebagai bagian pemenangan pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
Baca Juga: Kepala BIN Sebut Aura Jokowi Beralih ke Prabowo, Begini Respons KontraS
"Tetapi yang terpenting kita jangan sampai terlena apalagi menjadi tinggi hati dengan dinamika tersebut," ujar Dasco lewat keterangannya, Kamis (23/3/2023).
Berbagai pujian kepada Partai Gerindra dan Prabowo tidak boleh membuat lupa akan kelemahan dan kekurangan yang dimiliki. Hal tersebut harus dijadikan pengingat dalam setiap perbaikan untuk proses pemenangan.
"Untuk kader-kader Gerindra yang duduk di kursi legislatif maupun eksekutif teruslah berbuat yang terbaik untuk masyarakat agar mereka merasakan manfaat dari keberadaan kita," ujar Dasco.
Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO