Menu


Polisi Akan Periksa Istri Wahyu Kenzo Terkait Dengan Kasus Penipuan yang Menjerat Suaminya

Polisi Akan Periksa Istri Wahyu Kenzo Terkait Dengan Kasus Penipuan yang Menjerat Suaminya

Kredit Foto: Instagram/Wahyu Kenzo

Konten Jatim, Malang -

Sedikitnya 1.362 korban penipuan investasi Robot Trading telah melaporkan dugaan penipuan Wahyu Kenzo ke polisi. 

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto mengatakan, jumlah tersebut kemungkinan akan bertambah semenjak dibukanya hotline pengaduan oleh polisi. 

Baca Juga: Penggemar Wahyu Kenzo Mengirimkan Karangan Bunga yang Sampaikan Harapan Bahwa ATG Bisa Ditolong

"Semenjak dibukanya hotline pengaduan hingga tadi siang ada sekitar 1.361 aduan yang masuk ke hotline kami terkait dengan kasus ini," kata Dirmanto Senin (13/02/2023).

Kasus ini membetot perhatian masyarakat akibat kerugian yang ditimbulkan pelaku hingga mencapai 9 triliun rupiah dari 25 ribu korban. Penyelidikan terhadap pelaku di mulai dari laporan salah satu korbannya beberapa waktu lalu yang kemudian ditindak lanjuti pemanggilan wahyu kenzo sebagai saksi.

Namun dua kali saksi mangkir dari pemeriksaan sampai akhirnya dilakukan pemanggilan paksa oleh penyidik dan segera dinaikan status dari saksi menjadi tersangka. Saat ini, tersangka, Wahyu Kenzo telah dijebloskan ke tahanan sembari menjalani proses hukum yang harus dilaluinya ke depan.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Suara.com.