Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ridwan Kamil menyebut namanya kerap menghiasi berbagai hasil survei terkait Pilpres 2024. Namun, menurut Ridwan Kamil, dirinya saat ini tengah mempersiapkan diri lebih matang menghadapi pemilihan Gubernur Jabar pada November 2024.
"Saya ini objek survei, bahwa hasilnya lumayan, Alhamdulillah, tidak bisa dihindari karena ada kerja-kerja, tapi yang pasti fokus pada yang paling ada di depan mata, yaitu Pilgub Jabar di periode kedua," ujar Ridwan di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Senin (13/3).
Baca Juga: Menaruh Harapan pada Ridwan Kamil, Airlangga: Waktunya Golkar Rebut Kemenangan di Pemilu
Terkait Pilpres 2024, ia mendukung Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto sebagai calon presiden (capres). Ia taat kepada keputusan Partai Golkar ihwal hal tersebut.
"Saya mendukung Pak Airlangga sebagai capres Golkar, bahwa survei saya ada yang dikutip di mana-mana tidak bisa dihindari, tapi saya taat pada aturan yg ada di rumah baru saya, Partai Golkar," ujar Ridwan.
Ia juga menanggapi peluangnya untuk berkontestasi di Pilgub DKI Jakarta pada 2024. Sekali lagi, ia akan fokus terlebih dahulu dalam memenangkan periode keduanya di Jawa Barat.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024