Menu


Inilah 5 Alasan Kenapa Bali Banyak Dikunjungi Turis Asing

Inilah 5 Alasan Kenapa Bali Banyak Dikunjungi Turis Asing

Kredit Foto: Antara/Fikri Yusuf

2. Keberagaman Seni dan Budaya

Selain destinasi wisata, Bali juga menyajikan kesenian baik itu tarian, pagelaran, lukisan sampai pahatan. Wisatawan ini juga menyukai fakta kalau Bali memiliki banyak orang dengan latar belakang berbeda, baik itu sesama turis maupun masyarakat Indonesia, membuat mereka bisa memperoleh pengalaman dan pengetahuan budaya baru.

Baca Juga: Dibuat untuk Memudahkan Wisatawan, Kemenparekraf Luncurkan Aplikasi Beautiful Indonesia

3. Kuliner yang Lezat

Kuliner juga menjadi salah satu alasan kenapa Bali menjadi destinasi favorit wisatawan. Makanan khas Bali seperti betutu, lawar, nasi jinggo dan lainnya menjadi santapan yang wajib dicoba oleh turis ketika berkunjung ke sana.

4. Keramahan Masyarakat

Disebutkan kalau Bali merupakan pulau yang memiliki penduduk paling ramah tidak hanya di Indonesia, melainkan juga di dunia. Satu alasan ini cukup untuk membuat turis betah ketika ada di sana. Namun, hal ini pula yang disebut oleh banyak orang sebagai alasan kenapa tidak sedikit wisatawan yang menganggap remeh pulau ini.

Baca Juga: 10 Destinasi Wisata Religi Islami Jawa Timur yang Diincar Wisatawan

5. Faktor-Faktor Lain

Beberapa faktor lain yang menjadi penyebab turis asing gemar berkunjung ke Bali di antaranya adalah biaya yang terbilang murah, tidak memerlukan visa dan untuk beberapa kalangan, karena mereka bisa membeli makanan atau minuman yang mereka bisa temukan dari negara mereka.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman