Keluarga muda pun dapat memanfaatkan SNQ untuk mengenalkan dunia bahari kepada anak-anak mereka.
Lebih rinci soal Surabaya North Quay, lantai dua terminal Gapura Surya disulap sebagai ajang pesta belanja. Sementara itu, lantai tiganya diisi aneka kuliner khas Surabaya dan aneka produk kerajinan UMKM yang juga menggelar lapak mereka.
Baca Juga: Kenali Taman Bungkul Bersejarah yang Kaya Fasilitas di Jantung Surabaya
Mulai dari Lontong Balap Pak Gendut, Bebek Harisa, Rujak Cingur Bu Nur, hingga sajian seperti soto, bakso, dim sum, dan jamu dari aneka resto, jajanan khas kampung dan café pilihan di Surabaya bakal dihidangkan di SNQ ini.
Ada pula ruang pameran di mana sejumlah komunitas anak muda urban bakal memamerkan produk karya kreatif mereka.
Baca Juga: Mau ke Kebun Binatang Surabaya? Simak Panduan Rute sampai Spot Ini Dulu!
Jadi, SNQ tak hanya akan menyajikan pemandangan dan suasana yang berbeda, tetapi juga fungsi lain seperti wisata kuliner, oleh-oleh, hingga hang-out secara asik dengan teman-teman.
Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024