Menu


Sejarah Kampung Tanah Merah Yang Kini Hangus Terbakar Si Jago Merah

Sejarah Kampung Tanah Merah Yang Kini Hangus Terbakar Si Jago Merah

Kredit Foto: Antara/M Risyal Hidayat

Konten Jatim, Depok -

Kebakaran Depo Plumpang milik Pertamina di Jakarta Utara pada Jumat (3/3/2023) menyisakan berbagai kisah pilu bagi masyarakat yang tinggal di sekitar sana. Masyarakat mengalami trauma dan harus kehilangan barang serta harta berharga dari peristiwa ini.

Salah satunya terjadi di Kampung Tanah Merah, salah satu lokasi yang paling terdampak akibat kebakaran dari perusahaan BUMN tersebut. Saat artikel ini dipublikasikan pada Selasa (7/3/2023), kampung tersebut kini sudah hangus terbakar si jago merah.

Sejarah Kampung Tanah Merah ini terbilang cukup panjang dan berliku-liku ini sudah dimulai sejak tahun 1960-an. Mengutip Suara.com, berikut sejarah Kampung Tanah Merah yang diringkas.

Baca Juga: Salahkan Anies Karena Berikan IMB, PDIP Juga Kritik Pertamina Atas Kebakaran Plumpang  

Sejarah Kampung Tanah Merah

Berawal dari Tahun 1960-an

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Kampung Tanah Merah ini sudah eksis sejak tahun 1960-an. Banyak masyarakat yang sudah menyinggahi wilayah ini. Namun, mayoritas dari mereka tidak tinggal secara legal dan justru banyak yang memiliki permasalahan terhadap surat-surat tinggal.

Permasalahan ini tidak kunjung selesai bahkan sampai sekarang. Dan hal ini diperparah dengan Pertamina yang memutuskan untuk membangun depo di sana. Pembangunan depo ini sempat ditolak oleh warga sekitar, meskipun pada akhirnya depo berhasil didirikan.

Sengketa tanah antara depo dan masyarakat Kampung Tanah Merah tidak pernah berhenti. Hal ini yang sempat menjadi sorotan dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2017 antara 2 Cagub pada masa itu, Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Tampilkan Semua Halaman