Menu


Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Tidak Menjaga Pandangan Dengan Baik Akan Membuat Hati Kita Tertutupi

Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Tidak Menjaga Pandangan Dengan Baik Akan Membuat Hati Kita Tertutupi

Kredit Foto: iStock/AaronAmat

 

Meski diizinkan melihat satu kali, pandangan kita tak boleh dibiarkan terlalu lama atau bahkan sengaja melihat hal yang membawa maksiat itu berulang kali.

Ketika kita terus melihat dan berujung berbuat maksiat, maka pandangan kita akan dipengaruhi oleh setan.

“Kata Rasulullah Shallallahu 'alaihi Wasallam kalau membiarkan pandangan melihat, akhirnya akan berhasil syaitan melebarkan panahnya. Satu panah dilempar oleh syaitan dengan satu pandangan,” kata Syekh Ali.

Baca Juga: Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Allah Halalkan Pandangan yang Menuju Maksiat Bila Hanya Sekali

Panah yang setan berikan sendiri adalah panah yang menutupi hati. Semakin kita sering melihat hal-hal yang membawa kemaksiatan, semakin tertutupi hati kita.

“Lama-kelamaan titik hitam, titik hitam, terlalu banyak titik hitamnya, akhirnya kita merasa keberatan terbangun salat tahajud malam hari,” ucap Syekh Ali.

Tampilkan Semua Halaman