Menu


Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Hadiah Rumah untuk Orang yang Mampu Mengucapkan Alhamdulillah Saat Musibah

Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Hadiah Rumah untuk Orang yang Mampu Mengucapkan Alhamdulillah Saat Musibah

Kredit Foto: Pixabay/JooJoo41

 

“Justru alhamdulillah saat musibah jauh lebih indah kemuliaannya di sisi Allah karena kita masih berkenan memuji Allah walaupun yang datang dari Allah ujian,” ucap Syekh Ali.


Serupa dengan apa yang Syekh Ali jelaskan, ada hadits yang menjelaskan tentang hadiah dari Allah kepada orang-orang yang mengucapkan alhamdulillah di saat susah.

Dari Abu Musa Al-Asy’ari radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah  bersabda:

Baca Juga: Mutiara Nasihat Syekh Ali Jaber: Berkata Alhamdulillah Saat Musibah Jauh Lebih Indah Kemuliaannya

إِذَا مَاتَ وَلَدُ الْعَبْدِ قَالَ اللَّهُ لِمَلاَئِكَتِهِ قَبَضْتُمْ وَلَدَ عَبْدِى. فَيَقُولُونَ نَعَمْ. فَيَقُولُ قَبَضْتُمْ ثَمَرَةَ فُؤَادِهِ. فَيَقُولُونَ نَعَمْ. فَيَقُولُ مَاذَا قَالَ عَبْدِى فَيَقُولُونَ حَمِدَكَ وَاسْتَرْجَعَ. فَيَقُولُ اللَّهُ ابْنُوا لِعَبْدِى بَيْتًا فِى الْجَنَّةِ وَسَمُّوهُ بَيْتَ الْحَمْدِ

“Apabila anak seorang hamba meninggal dunia, Allah berfirman kepada malaikat-Nya, “Kalian telah mencabut nyawa anak hamba-Ku?” Mereka berkata, “Benar.” Allah berfirman, “Kalian telah mencabut nyawa buah hatinya?” Mereka menjawab, “Benar.” Allah berfirman, “Apa yang diucapkan oleh hamba-Ku saat itu?” Mereka berkata, “Ia memujimu dan mengucapkan istirja’ (innaa lilaahi wa innaa ilaihi raaji’uun).” Allah berfirman, “Bangunkan untuk hamba-Ku di surga, dan namai ia dengan nama baitul hamdi (rumah pujian).” (HR. Tirmidzi, no. 1021; Ahmad, 4: 415. Syaikh Al-Albani mengatakan bahwa hadits ini hasan).

Tampilkan Semua Halaman