Menu


Kebiasaan Ibu Pengajian Dipertanyakan, Ruhut: Kenapa Sewot Dengan Nasihat Ibu Megawati?

Kebiasaan Ibu Pengajian Dipertanyakan, Ruhut: Kenapa Sewot Dengan Nasihat Ibu Megawati?

Kredit Foto: Istimewa

Konten Jatim, Jakarta -

Pernyataan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri kembali menjadi sorotan setelah video pidatonya beredar luas di media sosial.

Kali ini, Megawati kembali dirundung warganet setelah mempertanyakan kebiasaan ibu-ibu yang suka mendatangi pengajian, meski niat awalnya hanya ingin membahas soal manajemen waktu dalam mengurus rumah tangga.

Menimpali hal tersebut, kader PDIP Ruhut Sitompul angkat suara. Ia heran dengan pihak yang kerap memojokkan nahkoda partainya.

Baca Juga: Megawati Pertanyakan Kebiasaan Ibu-ibu Hadiri Pengajian, Ketua MUI: Tak Usah Usil

“Kenapa sewot ya dengan Nasehat Ibu Megawati Soekarnoputri Ketua Umum PDI Presiden RI ke 5 yang baik,” ungkapnya, dikutip fajar.co.id, Senin (20/2/2023).

Ketimbang mendengar orang yang hanya tau beretorika, kata Ruhut, ia bilang lebih baik sebaiknya mendengar nasehat positif.

“Belajarlah mendengar Nasehat yang positis daripada mendengar yang pintar merangkai kata tapi bohong melulu,” ujarnya.

Diketahui sebelumnya, Megawati melalui pidatonya mempersoalkan ibu-ibu yang gemar ke pengajian.

Pernyataan itu disampaikan saat pidatonya yang menjadi pemateri Seminar Nasional Pancasila dalam Tindakan Gerakan Semesta Berencana Mencegah Stunting, Kekerasan Seksual pada Anak dan Perempuan, Kekerasan dalam Rumah Tangga, serta Mengantisipasi Bencana di Jakarta Selatan pada Kamis (16/2/2023).

Baca Juga: Megawati Heran Ibu-ibu Gemar ke Pengajian, MUI: Gak Senang Ngaji Tak Apa, tapi Jangan Usil

“Saya melihat ibu-ibu tuh ya maaf ya sekarang kan kayaknya budayanya beribu maaf, jangan lagi saya di-bully. Kenapa toh seneng banget ngikut pengajian ya? Iya lho maaf beribu maaf, saya sampai mikir gitu lho," kata Mega.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.