Menu


Kang Emil-nya Jawa Timur Terang-terangan Milih si Rambut Putih Satu Ini Buat Jadi Presiden: Gayanya Saya Suka, Rock n Roll

Kang Emil-nya Jawa Timur Terang-terangan Milih si Rambut Putih Satu Ini Buat Jadi Presiden: Gayanya Saya Suka, Rock n Roll

Kredit Foto: Antara/Fiqih Arfani

Konten Jatim, Surabaya -

Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak menyebut nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai nama pemimpin yang ia idolakan.

Hal itu seperti yang disampaikannya dalam sesi Talkshow Wealth Wisdom 2022 Permata Bank pada Rabu (30/11/2022) malam di Hotel Ritz Carltown, Jakarta. Diketahui acara tersebut bertajuk ‘Leading With Style’.

Saat itu, wakil dari Khofifah Indar Parawansa untuk memimpin Jawa Timur itu mendapat pertanyaan dari host soal sosok pemimpin yang diidolakan.

Baca Juga: Jhon Sitorus Bandingin Bantuan ‘Tempat Singgah’ dari Aniesdan Ganjar Buat Warganya: Gini Dong, Ada Pekarangan, Bertetangga

Pertanyaan itu sekaligus untuk mendapat jawaban dari Emil terkait sosok yang cocok maju sebagai calon presiden (Capres) 2024 mendatang.

Menjawab hal itu, Emil menyebut jika pemimpin yang ia idolakan adalah Ganjar. Katanya, Ganjar merupakan pemimpin yang bergaya gaul dan suka berbaur.

“Udah bisa ditebak sih ya, maksud saya bukan karena beliau ada di sebelah saya, jadi salah satu pemimpin rock and roll yang pertama saya tahu ya  memang pak ganjar,” ungkap Emil yang duduk di samping Ganjar.

Suami Arumi Bachsin itu juga mengungkap alasan lainnya yang membuat dirinya menyukai sosok Ganjar adalah karena embel-embel kampanyenya sebagai Gubernur Jawa Tengah silam.

“Termasuk waktu itu kan saya lihat kampanyenya mboten ngapusi mboten korupsi (tidak berbohong, tidak korupsi),” lanjutnya.

Ketua DPD Partai Demokrat Jatim itu memuji penampilan Ganjar begitu menarik dan tidak menunjukkan mode seriusnya. Sehingga, apa yang ditampilkan Ganjar, kata Emil selalu menggambarkan sifat dan karakternya sendiri, tidak dibuat-buat.

Baca Juga: Profil Ganjar Pranowo, Sosok 'Berambut Putih' YangDigadang-gadang Bakal Menjadi Presiden

“Penampilan beliau keren banget pakai kaos item kayak rocker gitu, bukan semata-mata karena dibuat-buat, tapi ini memang bagaimana ruang publik memungkinkan kita untuk menjadi diri sendiri,” ujar Emil.

Momen berbincang itu dibagikan oleh Ganjar Pranowo melalui akun twitter resmi pribadinya. Dalam video berdurasi satu menit itu, usai sesi berbincang, Ganjar tampak diserbu orang-orang yang hadir dalam acara tersebut.

Banyak juga awak media yang berdesakan untuk bisa mengambil gambar Ganjar dan melakukan doorstop di pintu keluar ruang Talkshow.

Khazanah Islam: Masuk Daftar Nominator Warisan Budaya Tak Benda, Reog Ponorogo Segera Diakui UNESCO



Berita Terkait