Menu


Waspada Konsumsi ‘Chiki Ngebul’ Bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Timbulkan Kerusakan Pada Saluran Pencernaan

Waspada Konsumsi ‘Chiki Ngebul’ Bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Timbulkan Kerusakan Pada Saluran Pencernaan

Kredit Foto: iStockphoto/yacobchuk

Konten Jatim, Jakarta -

Viralnya Chiki Ngebul ternyata bukan karena makanannya yang menarik, tetapi juga karena maraknya bahaya yang santer dibicarakan.

Belum lama ini, berbagai laporan mengenai keracunan hingga kebocoran pada lambung anak-anak menjadi permasalahan serius setelah mengonsumsi chiki tersebut.

Dokter Amie Vidyani dalam podcast di kanal YouTube TV IDI Surabaya menjelaskan bahwa kerusakan yang timbul dari Chiki Ngebul memang cukup berbahaya.

Baca Juga: Ramai Penggunaan Nitrogen untuk Chiki Ngebul, Bolehkan Digunakan untuk Makanan?


Hal ini dapat terjadi karena chiki itu menggunakan nitrogen yang telah dibekukan atau berbentuk cair dan biasanya digunakan untuk merusak sel-sel tertentu di dunia kesehatan.

“Gunanya memang merusak nitrogen dingin ini,” ujar Dokter Amie dikutip KontenJatim dari kanal YouTube TV IDI Surabaya pada Kamis (12/01/2023).

Ketika nitrogen ini terkena kulit seperti tangan atau permukaan tubuh yang lain, akan menimbulkan masalah serius pada kulit serta sensasi seperti terbakar.

Tak hanya pada kulit, kerusakan ini pun bisa ditemukan pada bagian internal tubuh atau pada organ-organ tertentu.

Meski tak menjelaskan bentuk lain dari nitrogen, Dokter Amie sangat menekankan bahayanya nitrogen cair atau yang didinginkan.

Baca Juga: Kenali Istilah Intoksikasi Pada Kasus Keracunan Nitrogen Akibat ‘Chiki Ngebul’

“Itu (kerusakan) di manapun, Dok. Di kulit bisa,atau bisa sampai di saluran pencernaan. Jika yang cair terminum, maka kerusakannya bisa seperti itu,” ucapnya.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024