Menu


Bongkar Siasat Istana, Rocky Gerung: Survei Ganjar Dibuat Tinggi untuk Tekan PDIP

Bongkar Siasat Istana, Rocky Gerung: Survei Ganjar Dibuat Tinggi untuk Tekan PDIP

Kredit Foto: YouTube/Asumsi

Konten Jatim, Pemilu 2024 -

Hasil survei elektabilitas sosok yang digadang-gadangkan jadi bakal calon presiden (bacapres) dipublikasikan. Jurnalis senior Hersubeno Arief menyoroti hasil survei Ganjar Pranowo yang sangat signifikan dibanding dua pesaingnya, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto.

Hal ini ditanggapi Hersubeno Arief dalam tayangan di Channel YouTube Rocky Gerung. Dalam tayangan tersebut, Hersubeno Arief menyinggung hasil survei tersebut.

Baca Juga: Panggilan Ganjar Presiden, Hasto: Kemarin Ada Mbak Puan Presiden

Hersubeno Arief mengatakan bahwa hasil survei tersebut tidak selaras jika dilihat pada kondisi nyata di lapangan. Selain itu, ia juga menduga ada upaya untuk menekan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri demi mencalonkan Ganjar sebagai capres.

Terkait dugaan tersebut, dalam tayangan tersebut yang juga bersama dengan Rocky Gerung, ditanggapilah dugaan dari Hersubeno Arief tersebut.

Rocky Gerung menilai langkah tersebut memang upaya untuk mendesak Megawati dengan dalih kepuasan publik terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) bisa dilanjutkan melalui Ganjar.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024

Tampilkan Semua Halaman

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Konten Jatim dengan Fajar.