Menu


Prediksi Curah Hujan Jatim Januari 2023: Tertinggi Banyuwangi Sampai Probolinggo, sampai 745 mm

Prediksi Curah Hujan Jatim Januari 2023: Tertinggi Banyuwangi Sampai Probolinggo, sampai 745 mm

Kredit Foto: BMKG Jatim

Konten Jatim, Jakarta -

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Jawa Timur (Jatim) Kelas II merilis prakiraan curah hujan di Provinsi Jawa Timur periode Januari 2023, berdasarkan pembaharuan dari analisis bulan Oktober 2022. 

Dari prediksi yang diunggah di situs BMKG Jawa Timur tersebut, yang terendah adalah 149 milimeter (mm) dan yang tertinggi 745 mm.

Sebelumnya, milimeter curah hujan yang dimaksud dalam prakiraan tersebut disebut berarti ketinggian air hujan yang terkumpul dalam tempat yang datar, tidak menguap, tidak meresap dan tidak mengalir. 

Baca Juga: Hari Ini, Hujan Bakal Guyur Kota-Kota Besar Ini Siang dan Malam

Adapun curah Hujan 1 (satu) millimeter artinya dalam luasan satu meter persegi pada tempat yang datar tertampung air setinggi satu millimeter atau tertampung air sebanyak satu liter.

Dari infografis prakiraan yang dirilis itu, diketahui bahwa curah hujan paling tinggi bakal yakni di atas 500 mm terjadi di daerah Banyuwangi, Jember, Kediri, Probolinggo, Malang, dan Mojokerto.

Rinciannya, curah hujan di atas 500 mm tersebut terjadi di sebagian kecil Kecamatan Glenmore dan Wongsorejo, Banyuwangi. Lalu, terjadi juga di sebagian kecil Sumber Baru, Jember.

Di Kediri juga mengalami curah hujan serupa, yakni di sebagian kecil Kepung.

Sementara itu, sebagian kecil Pujon dan sebagian Kasembon, Malang, juga bakal mengalami curah hujan demikian tinggi. Begitu pula di sebagian kecil Gondang dan sebagian Pacet, Mojokerto.

Baca Juga: Apa Yang Menyebabkan Hujan Dan Badai? Berikut Penjelasannya

Di Probolinggo, sebagian kecil Kecamatan Gading dan sebagian Krucil serta Tiris juga diprediksi mengalami curah hujan tinggi di atas 500 mm pada Januari 2023 ini.

Khazanah Islam: Pujian untuk Ambisi Berkelanjutan, Warta Ekonomi Gelar Indonesia Most Visionary Companies Awards 2024