Menu


Profil Park Hang-seo, Pelatih Timnas Vietnam Rival Abadi Shin Tae-yong

Profil Park Hang-seo, Pelatih Timnas Vietnam Rival Abadi Shin Tae-yong

Kredit Foto: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Konten Jatim, Depok -

Park Hang-seo merupakan pelatih Tim Nasional (Timnas) Vietnam yang menjadi bahan perbincangan suporter sepak bola Timnas Indonesia karena sempat menjalankan perang urat saraf dengan Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia.

Menghimpun informasi dari situs Transfermarkt pada Senin (9/1/2023), Park Hang-seo bukanlah sosok asing dalam persepakbolaan Korea Selatan. Selama masa kepelatihannya, dirinya sempat memimpin sejumlah klub di liga Korea Selatan, K-League.

Baca Juga: 100 Hari Tragedi Kanjuruhan, Bagaimana Nasib Keluarga Dan Kerabat Korban?

Beberapa klub yang pernah pria kelahiran 1 Oktober 1957 ini latih sebagai pelatih utama di antaranya Gyeongnam FC dari 2005 sampai 2007, Chunnam Dragons dari 2007 sampai 2010, Sangju Sangmu Phoenix 2011 sampai 2015 dan Changwon FC dari 2016 sampai 2017.

Selain itu, Park Hang-seo juga pernah menjadi asisten pelatih Korea Selatan pada tahun 2000 sampai tahun 2002. Meskipun begitu, dirinya diketahui belum pernah memimpin Timnas Korea Selatan selama karirnya.

Baca Juga: Apakah Ruqyah Diperbolehkan dalam Agama Islam? Begini Penjelasan NU

Prestasi terbaik Park Hang-seo di K-League adalah membawa Sangju Sangmu Phoenix menjuarai K-League 2 pada musim 2012-2013 dan musim 2014-2015, serta meraih piala K-League Cup bersama Changwon FC di musim 2016-2017.

Khazanah Islam: Awas! Ini Sederet Posisi Seks yang Dilarang dalam Islam, tapi Nomor 2 Sering Dilakukan

Tampilkan Semua Halaman